Bahan Puding :
400 ml susu cair
1 bungkus agar bubuk
100 gram gula pasir
5 putih telur
2 kuning telur
75 gram kacang tanah sangrai ( dihaluskan )
4 potong biskuit ( dipotong kasar )
Saus Karamel :
50 gram gula pasir
50 ml air
200 ml susu cair
10 gram tepung maizena
75 gram gula pasir
Cara Membuat :
1. Rebus susu, agar bubuk, dan gula pasir sambil diaduk sampai mendidih.
2. Ambil satu sendok sayur ke dalam kuning telur lalu aduk rata.
3. Tuang kembali ke dalam campuran agar lalu didihkan sambil diaduk.
4. Masukkan kacang halus, aduk sampai mendidih lagi.
5. Kocok putih telur sampai setengah kaku, masukkan campuran agar sedikit demi sedikit sambil diaduk rata.
6. Tambahkan biskuit lalu kocok hingga rata.
7. Tuang ke dalam loyang tulban lalu bekukan.
8. Saus, gosongkan 50 gram gula pasir lalu tambahkan 50 ml air, aduk rata.
9. Tambahkan bahan lain sambil diaduk hingga mendidih dan kental. Angkat dan dinginkan. Sajikan potongan puding dengan sausnya.
Sumber: http://www.resepenak.com/puding-busa-kacang-saus-karamel
Tidak ada komentar:
Posting Komentar